MENU TUTUP

Temui Warga Binaan di Perawang Barat, Pelda Syafri Ajak Senantiasa Jaga Kebersihan Lingkungan & Kesehatan

Sabtu, 02 Desember 2023 | 11:06:10 WIB Dibaca : 367 Kali
Temui Warga Binaan di Perawang Barat, Pelda Syafri Ajak Senantiasa Jaga Kebersihan Lingkungan & Kesehatan

Siak, Catatanriau.com | Babinsa Koramil 04/Perawang Kodim 0322/Siak Pelda Syafri melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) tentang kepedulian terhadap kebersihan lingkungan dan kesehatan kepada warga masyarakat di Kampung Perawang Barat, Kecamtan Tualang, Kabupaten Siak, Riau, Sabtu (02/12/2023) sekira pukul 09.23 WIB.

"Dalam hal ini kita mensosialisasikan kepada masyarakat agar selalu peduli terhadap kesehatan, dan kita juga mengajak masyarakat untuk peduli terhadap kebersihan lingkungan," ungkap Pelda Syafri.

Menurut Pelda Syafri lingkungan yang tidak bersih atau kumuh dapat menyebabkan banyaknya sarang penyakit bagi warga, untuk itu ia pun menghimbau agar mari bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan dengan cara tidak membuang sampah disembarang tempat.

"Dengan tidak membuang sampah disembarang tempat sehingga tercipta kawasan yang sehat bagi masyarakat sekitar," imbuhnya.

Diakhir dijelaskannya, disamping untuk memantau kondisi dan situasi wilayah binaan, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan yang baik antara Babinsa dengan masyarakat binaan. Sebab menurutnya, sebagai Babinsa harus selalu berada ditengah-tengah masyarakat binaannya.

"Kegiatan Komsos ini sangat direspon positif oleh masyarakat. Kegiatan Komsos selesai pukul 10.15 WIB dalam keadaan aman dan tertib," tukasnya.***

Laporan : Idris Harahap



Berita Terkait +

Lapas Kelas IIB Pasir Pengaraian Melakukan Inspeksi Langsung Ke Blok HWB

Bupati Siak Serahkan 254 Sertifikat Hak Milik Tanah Program PTSL Kepada Masyarakat Sabak Auh

Polsek Kuala Kampar Rutin Pelayanan Kamtibmas  di Pelabuhan Penumpang

Gerak Cepat, Kapolsek Tambang Langsung Tinjau dan Bantu Dua Korban Rumah Longsong ke Sungai

Kepala Kejati Riau Dampingi Wakil Jaksa Agung RI Kunjungi MPP Kota Pekanbaru 

Babinsa Koramil 03/Minas Ajak Warga Binaan di Kampung Tasik Betung Untuk Giat Penanggulangan Karhutla Dan Berpatroli

Ciptakan Dampak Positif Berkelanjutan, Tim TMMD 119 Kodim 0322/Siak Gesa Renovasi Musholla Untuk Warga Kampung Sungai Tengah 

Babinsa Serma Edy S Bersama Tim Gabungan Lakukan Pengamanan Pos Pam Angkutan Lebaran Idul Fitri di KM 11 Koto Gasib

Pengprov ESI Riau Gelar Seleksi Pra PON XX Papua

Serda Sugiarto Babinsa Koramil 03/Minas Rutin Lakukan Giat Babinsa Masuk Dapur di Kampung Muara Kelantan 

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Rusak Parah! Warga Minta Pemprov Riau Perbaiki Jalan Lintas Minas - Perawang

2

Harlades Pertama Desa Pemandang: Momentum Bersejarah Untuk Kemajuan Desa

3

Kecewa, Janji Humas PT. GWDC Tak Kunjung Ditepati, Pemuda Bangko Pusako Stop Operasi PT GWDC

4

PLTA Koto Panjang Hari ini Akan Menambah Bukaan Pintu Pelimpahan Air Waduk

5

Danramil Minas Ikuti Rapat Persiapan MTQ Ke-XIV Tingkat Kecamatan Sungai Mandau

6

Pj.Sekda Kampar Ahmad Yuzar Saksikan Sertijab Plt.Kepala Dinas Kominfo Dari Irwan Ar Ke Arizon SE